Kamis, 10 Oktober 2013

JOKE : Siapa yang hebat ....???

Di suatu hari senin malam saat menunggu mas toni di ruang tunggu Carrot Academy sambil nonton tivi dan main game seorang penjaga bertanya padaku ...

"nunggu pak toni ya bu...? tumben dianter biasanya naik motor sendiri"
"iya...soalnya dari pagi ngajar di SSR tomang sampe jam lima sore trus langsung kesini kasihan klo nyetir sendirian, suka ngantuk bapaknya jadi aq anter, oia siapa nama kamu..?"
"pendi bu..."
"ibu nganter setiap hari...?"
"cuma senin sampe rabu saja...kenapa?"
"untungnya ibu masih muda jadi masih kuat setir mobil sendiri..."
"sudah tua juga, sudah setengah abad kok..."
"ah masak sih bu, ibu pasti bohong nih, kelihatannya masih empat puluhan..."
"alhamdulillah...terimakasih  sengihnampakgigi  "
"apa sih resepnya kok bisa terlihat muda bu...?"
"gampang kok ....apa agamamu...?
"islam bu...."
"sudah berkeluarga apa belum...?"
"masih sigle bu..."
"klo gitu resepnya jangan pernah tinggalkan sholat wajib, jangan putus tahajud dan puasa sunah senin kamis...mumpung masih bujang banyak waktu untuk melakukannya"
"waduuh kok berat banget ya bu...apa hubungannya sama awet muda bu...?"
"wajah selalu disiram dengan air wudhu minimal sehari bisa tujuh kali, insyaallah dengan selalu istiqomah melakukannya ibadah tahajud dan puasa sunah, hati selalu bersyukur, sabar, ikhlas dan tawakal itulah yang akan membuatmu terlihat muda..."
"bagaimana ibu melakukannya, sedangkan jam sembilan aja ibu masih disini, jam berapa sampe rumah bu...?"
"jam setengah sebelas sampe rumah sholat isya dulu baru tidur, bangun jam tiga trus tahajud sampe subuh, usahakan tidur lagi satu jam..."
"waduuh...bagaimana saya bisa melakukannya bu, untuk bangun subuh aja ga pernah bisa..."
"semua berawal dari niat yang sungguh2, jadikan ibadah bukan saja sebagai kuajiban tapi jadikan ibadah sebuah kebutuhan dalam hidup....cobalah lakukan kau akan merasakannya sendiri"
"wadooh2x hebat bangeet....!!"
"halaah biasa aja kok...!"
"maksudnya bukan ibu..."
"ooh maaf siapa yang hebat..."
"pak toni bu yang hebat...!"
"loh kok bisa pak toni....?!?!"
"iya...pak toni yang hebat kok bisa ya dapat istri seperti ibu..."
"gubraaak...hahaha @#&&%$##"
" malumalumalu"

Seminggu kemudian saat aq datang kembali tanpa aq tanya tiba2 pendi laporan :"bu ...sholat wajibnya sudah saya lakukan tapi saya belum bisa untuk bangun subuh ya bu...gimana caranya ya bu..." tanyanya sambil membetulkan sarungnya untuk sholat isya,"pasang alarm yang kenceeeng...hehe" jawabku, dan pendipun tersenyum sambil berlalu .....

"EdP" 613



Tidak ada komentar:

Posting Komentar